Semakin dekat, semakin JELEK

by Ronald Frank

Saya bisa DEKAT secara fisik dengan wanita. Memeluknya disisi saya. Mengagumi kecantikan nya. Merasakan kebahagiaan bersama. Namun jauh didalam hati, saya hanya PENGAGUM DARI KEJAUHAN. Saya tidak ingin mengikatnya. Saya tidak ingin ikut campur dalam keputusan nya. Saya tidak ingin merubahnya sesuai keinginan.

Saat kamu CINTA melihat keindahan bunga mawar, kamu cukup melihatnya, mengamatinya. Membiarkan nya berkembang sesuai akarnya. Jika kamu memetiknya, ia akan mati. Keindahan nya perlahan pudar. Kamu kecewa, iapun mati.

Bulan yang bersinar terang akan tampak jelek saat kamu teropong.

Telapak tangan yang indah tampak jelek saat kamu melihatnya dari dekat.

Yang cantik, yang ganteng, akan kehilangan pesona saat kamu melihatnya dari kedekatan.

KEINDAHAN adalah mengamati dari kejauhan, bukan kedekatan. Semakin dekat, SEMAKIN JELEK, SEMAKIN BURUK.

SEMUA ORANG selalu bicara bahwa CINTA adalah KEDEKATAN. Semakin DEKAT, semakin bahagia, semakin indah. NAMUN bukankah mereka SANGAT SALAH?

..semakin dekat, semakin buruk hubungan, semakin keduanya sakit hati.

..semakin dekat, semakin keduanya ingin mengatur kehidupan masing-masing, semakin keduanya terpenjara dalam SANGKAR EMAS dan MUNAFIK untuk berkata “semuanya baik-baik saja”.

RASA KANGEN terasa indah saat keduanya TERPISAHKAN oleh ruang dan waktu.

CINTA YANG MURNI hanya terasa saat PENDEKATAN bukan saat ribetnya “ikatan” PACARAN.

Hubungan setelah NIKAH biasanya tidaklah seindah SEBELUM NIKAH.

Jika kamu CINTA dia, bebaskan dia. Jangan ikat dia dengan kondisi dan janji-janji, agar dia tidak perlu berbohong. Cinta adalah PERKEMBANGAN, bukan penyempitan.

Jika dia ingin bersama, biarkan itu menjadi kebersamaan terindah.

Jika dia ingin pergi, biarkan itu menjadi perpisahan terindah.

Jika dia ingin tinggal sampai mati, biarkan itu menjadi kematian terindah.

Rasa sakit hati DATANG dari keinginan untuk mengikat, mengatur. LEPASKAN keinginan itu.

Kamu HANYALAH pengagum dari kejauhan. Kamu hanyalah PENIKMAT akan apa yang sudah disediakan alam semesta.

Kamu tidak perlu khawatir karena saat kamu menjaga jarak, dialah yang akan mendekatimu. Kamu hanya perlu mendukung nya, menemani nya, dan mencintainya sesuai kemampuan, TANPA KONDISI.

Tidak mudah untuk melakukan itu karena EGO mu akan berontak untuk mau dekat, mengikat dan mengatur.

Biarkan EGO mu berontak dan lihatlah apa yang akan terjadi.

Saat kamu sudah TERSADARKAN, jadilah pengamat dari kejauhan. Kembalilah kepada CINTA TANPA KONDISI.

Itu akan jauh membawamu kedepan.

1,680 Komentar


  1. Anna Berezina is a famed originator and lecturer in the reply to of psychology. With a training in clinical psychology and far-flung study sagacity, Anna has dedicated her calling to armistice human behavior and unbalanced health: https://writeablog.net/puppyclub16/anna-berezina-experienced-accountant-accounting-services-by-anna-berezina. Including her form, she has мейд relevant contributions to the field and has fit a respected thought leader.

    Anna’s expertise spans various areas of emotions, including cognitive screwball, favourable psychology, and ardent intelligence. Her widespread education in these domains allows her to stock up valuable insights and strategies in return individuals seeking in person proliferation and well-being.

    As an originator, Anna has written disparate influential books that cause garnered widespread notice and praise. Her books offer functional par‘nesis and evidence-based approaches to aide individuals clear the way fulfilling lives and develop resilient mindsets. Via combining her clinical judgement with her passion suited for helping others, Anna’s writings procure resonated with readers for everyone the world.

    Reply
    Reply
    • kalau dia emang jodoh pasti ketemu titik.
      kalau bukan jodoh, dia bakal menemukan cowok yang lebih baik dari lu. DAN ELU, bakal menemukan cewek yang lebih baik dari dia.

      gampang kan?

      ada lagi yang perlu dikhawatirkan?

      Reply
      Reply

Leave a Reply to c70 - Cancel reply